Ciptakan Kota Bersih, Pemkot Prabumulih Bagikan Motor Sampah Untuk Warga


PRABUMULIH, MERDEKASUMSEL.COM
- Untuk menciptakan lingkungan di seluruh penjuru kota Prabumulih selalu bersih dan tanpa sampah, Pemerintah kota Prabumulih memberikan bantuan motor sampah ke ketua rukun tetangga dan kelurahan di Bumi Seinggok Sepemunyian, Senin (4/2/2019).

Pemberian motor sampah itu sendiri dilakukan secara langsung oleh Walikota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM dan Wakil Walikota, H Andriansyah Fikri SH di lantai dasar gedung Pemkot Prabumulih.

Adapun motor sampah diberikan sebanyak delapan unit yang dibeli dengan sumber dana dari bantuan dana alokasi khusus (DAK) melalui bidang lingkungan hidup.

Baca Juga :



Walikota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM dalam sambutannya meminta motor sampah hendaknya digunakan dengan baik untuk mengangkut sampah di tengah masayarakat sehingga tidak lagi menyebabkan sampah berserakan.

"Harapan kita motor sampah yang diberikan digunakan sebaik mungkin dan dirawat dengan baik agar tidak mudah rusak," bebernya seraya mengatakan pemerintah akan terus memberikan motor sampah setiap tahunnya untuk menciptakan kota Prabumulih selalu sehat dan bersih.

Satu diantara warga yang merupakan penerima mengaku pihaknya berterimakasih diberikannya bantuan motor sampah. "Kami berharap selain ini bisa menyebabkan lingkungan bersih, tentu dalam pengoperasian warga akan diminta uang tapi tidak banyak hanya untuk pembelian minyak dan perawatan mesin," katanya. (AFP)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar