Karyawan Proyek Bendungan Tiga Dihaji Tewas Terseret Sungai Selabung


OKU Selatan, Merdekasumsel.com - seorang pengawas kerja lapangan mega proyek PT Nindya Karya ditemukan meninggal akibat terseret arus sungai Saka Selabung di Desa Suka Bumi Kecamatan Tiga Dihaji Kabupaten OKU Selatan.

Korban yang merupakan karyawati proyek pengerjaan Bendungan Tiga Dihaji tersebut yakni Dona (43).

Kecelakaan bermula saat korban pulang mengecek pekerjaan diseberang sungai, diwilayah aliran sungai Desa Suka Bumi Kecamatan Tiga di Haji Kabupaten OKU Selatan pada Sabtu (28/3/2020) sekitar pukul 15.00 WIB.

Ketika kembali menyeberangi sungai, ditengah luapan sungai yang membesar perahu ponton yang digunakannya tertabrak oleh akar bambu yang mengakibatkan tiga orang karyawan terjatuh ke sungai dan kedua rekannya berhasil menyelamatkan diri sedangkan korban tenggelam.

Korban ditemukan sehari setelah hilang tenggelam. Lokasi penemuan tidak jauh dari lokasi kecelakaan, Minggu (29/3/2020).

Tim Tagana Dinas Sosial dan BPBD bersama Basarnas Kabupaten OKU Selatan turun ke lokasi dengan dua unit perahu dan puluhan petugas.

"Iya kita dari BPBD bekerja dengan Basarnas menurunkan dua unit perahu, serta dari Dinas Sosial untuk melakukan pencarian korban," ungkap Kepala Badan Penaggulangan Bencana Daerah Donny Agusta.

Diungkapkan Camat Tiga Dihaji, Inada, setelah dilakukan penyisiran ke sungai korban berhasil ditemukan warga setempat dengan kondisi meninggal dunia sekitar pukul 16.00 WIB.

"Iya, jasad korban berhasil ditemukan warga di aliran Sungai Gelombang Maut Desa Sukabumi tidak jauh dari lokasi tenggelam," ujar Inada. (PAN)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar