DPD KNPI Prabumulih Gelar Senam dan Jalan Sehat Bersama Ratusan masyarakat

 


Prabumulih, Merdekasumsel.com -- Ratusan masyarakat kota Prabumulih meramaikan kegiatan senam bersama digelar Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Prabumulih di taman kota Prabujaya, Minggu (26/11/2023).


Kegiatan jalan santai dan senam bersama digelar DPD KNPI kota Prabumulih ini dalam rangka peringatan hari sumpah pemuda. Dalam kegiatan itu cukup banyak disiapkan hadiah dan door prize untuk para peserta yang ikut.


Sebelumnya digelar juga kegiatan stand up comedy yang diselenggarakan di Cafe & Resto Kayu Manis Jalan Padat Karya Kelurahan Gunung Ibul Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih.


Ketua KNPI Kota Prabumulih, Aden Tamrin SE mengatakan pihaknya menggelar dua kegiatan dimana pertama yakni stand up comedy dengan tema 'Humor Pemuda Untuk Negeri' sebagai bagian dari perayaan Hari Sumpah Pemuda. 


"Kegiatan ini dihadiri 24 komika dari berbagai daerah, harapan kita dari kegiatan ini akan munculnya komika-komika berbakat yang dapat menghibur dan menginspirasi masyarakat," ungkapnya.


Lalu kegiatan kedua yakni senam bersama di Taman kota Prabujaya bersama masyarakat untuk memberikan hiburan sekaligus menjaga kesehatan masyarakat.


"Kami juga menyiapkan banyak door prize dalam kegiatan ini mulai dari sepeda, kompor gas, kipas dan lainnya," bebernya seraya berterimakasih dua kegiatan diselenggarakan ramai disambut antusias warga.


Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (DKOP) Kota Prabumulih, Joko Firdaus SPd mengatakan bahwa pemerintah kota (pemkot) Prabumulih mengapresiasi KNPI Kota Prabumulih yang menggelar stand up comedy dan senam bersama dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda tahun 2023.


"Untuk kegiatan stand up komedi ini sangat  kreatif dan menghibur, serta diselipkan dengan kritik membangun yang dikemas secara apik. Tentunya kami sangat mengapresiasi atas apa yang telah dilakukan KNPI Kota Prabumulih," ujarnya seraya mengatakan senam untuk kesehatan warga.


Joko Firdaus berharap agar KNPI Kota Prabumulih dapat menjadi contoh bagi organisasi kepemudaan yang ada di Kota Prabumulih dalam hal menyajikan kegiatan-kegiatan positif bagi masyarakat.(FAP) 


Share:

0 komentar:

Posting Komentar